iklan

Kamis, 10 November 2011

Turnamen Bolavoli Pelajar Temanggung Digelar

Selasa, 01 November 2011 16:40:00

EMANGGUNG (KRjogja.com) - Sebanyak 12 tim bola voli putri dan 20 tim bola voli putra dari SMA/MA dan SMK mengikuti kompetisi bola voli tingkat pelajar se-kabupaten Temanggung, di Stadion Bhumi phala, Selasa (1/11).

Kepala Bidang Pemuda dan Olahraga Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemudadan Olah Raga kabupaten Temanggung Mamang Mardiyaka Selasa (1/11) mengatakan pertandingan untuk mencari dan memupuk bakat pelajar dibidang bolavoli.

" Banyak pelajar yang memiliki bakat dibidang bolavoli. Pertandingan sekaligus untuk pencarian bakat, kami melirik sejumlah pemain untuk dibina," katanya.

Panitia jauh hari telah mengumumkan adanya kompetisi. Harapan awal ada banyak sekolah baik, negeri maupun swasta yang mendaftar, namun sampai terakhir pendaftaran hanya ada 12 tim bola voli putri dan 20 tim bola voli putra.

" Peserta rata-rata dari sekolah di kota Temanggung dan kota kecamatan disekitarnya," katanya sembari mengatakan pertandingan menggunakan sistim gugur.

Dikatakan pertandingan digelar untuk memeriahkan HUT kabupaten Temanggung dan memperingati hari pahlawan. " Antusias penonton sangat besar. Mereka menyemangati tim dari sekolah masing-masing atau sekolah sahabat," katanya. (Osy) 
http://www.krjogja.com/news/detail/106247/Turnamen.Bolavoli.Pelajar.Temanggung.Digelar.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar